Login Webtopup pada settingan default menggunakan metode login One Time Password [ OTP ]. Saat Login anda cukup memasukkan Username dan Password akan dikirim melalui sms ke nomor handphone anda yang hanya berlaku pada hari yang sama hingga pukul 23:59 WIB, jadi setiap Login tiap harinya anda akan berganti-ganti Password yang berbeda.
Namun jika anda ingin menggunakan Password yang sama untuk login Webtopup anda bisa melakukan setting sbb:
1. Setelah klik WEBTOPUP kemudian masukkan Username lalu klik ' Lanjutkan '.
2. Kemudian masukkan Password dan Kode Captcha lalu klik Login.
3. Klik Shortcut menu pada pojok kanan atas kemudian pilih " Settings ".
4. Pada Pengaturan Login ganti Metode Login menjadi " Verifikasi Nomor PIN " kemudian klik " Simpan ".
5. Muncul popup windows " Apakah anda yakin untuk merubah Pengaturan Login ? " lalu klik " Lanjutkan ".
6. Setelah Pengaturan Berhasil kemudian klik " OK ".
7. Pada pengaturan Ubah Password masukkan Password Lama anda [ Password lama yaitu password yang dikirim via sms berupa kode OTP ]. Pada kolom Password Baru diisi password sesuai keinginan anda, diusahakan berupa huruf dan kombinasi angka sehingga susah ditebak orang lain misalnya [ blong89 ]. Setelah kolom Password Lama, Password Baru dan Ulangi Password Baru terisi dengan benar kemudian klik " Ubah Password ".
8. Muncul popup windows " Apakah anda yakin untuk merubah Password Login ? " kemudian klik " Lanjutkan ".
9. Muncul popup windows " Pengaturan Password Baru, Berhasil " kemudian klik " OK ".
10. Setelah penggantian Password Berhasil silahkan " Log Out " kemudian coba " Login " lagi menggunakan Password Baru anda.
NB :
Untuk Kode Acak PIN diisi dengan PIN transaksi anda.
Misalnya PIN anda : 2839 [ Tulis PIN Anda digit ke-1 dan ke-3 ]
Maka anda harus menulis : 23
Semoga artikel panduan ini bermanfaat dan jika ada yang perlu ditanyakan silahkan isi komentar dibawah ini.
Salah Sukses DIGITALPPOB.ID